PLA
KALSEL- Senam Jumat pagi merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh
seluruh pegawai Pusat Layanan Autis Provinsi Kalimantan Selatan. Kegiatan ini
dilaksanakan di halaman Kantor Pusat Layanan Autis pada Jumat yang dimulai dari pukul 07.30 sampai dengan 08.30 WITA.
Kegiatan senam pagi tersebut bertujuan untuk meningkatkan kebersamaan dan
kekompakan di lingkungan Kantor Pusat Layanan Autis, staf dan honorer serta siswi SMK yang sedang melaksanakan kegiatan PKL
di Pusat Layanan Autis. Hal yang terpenting dari
senam pagi adalah kita percaya dengan olahraga, badan menjadi sehat, dan dapat
menciptakan suasana kerja yang produktif dan kreatif. Selain menambah keakraban
antar pegawai, kegiatan senam bersama ini diharapkan dapat menjaga kesehatan
setiap pegawai agar tetap fit sehingga beban pekerjaan di kantor dapat
diselesaikan dengan optimal. Setelah kegiatan senam bersama dilanjutkan dengan
menyantap hidangan yang sudah tersedia yang dapat meningkatkan energi, karena
di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat.
Posting Komentar